Bagaimana cara buka binance di PC komputer dan laptop dengan mudah tanpa VPN? Binance adalah sebuah platform jual beli mata uang digital atau exchange crypto nomor 1 dan paling populer di dunia. Saat ini Binance menjadi platform exchange crypto yang memiliki paling banyak jenis aset crypto dan memiliki rata-rata volume trading terbesar. Sehingga tingkat kepercayaan exchange crypto ini sudah tidak diragukan lagi.
Tetapi sayangnya di Indonesia Kominfo telah memblokir website binance. Sehingga kita di Indonesia tidak bisa membuka website baik untuk mendaftar, login ataupun bertransaksi jual beli di website Binance. Hal ini karena sampai saat ini Binance belum mendaftarkan secara resmi perusahaan jual beli aset cryptonya di Indonesia. Sehingga Binance belum mendapatkan pengawasan langsung dari KOMINFO dan BAPPEBTI.

Cara Buka Binance di PC Komputer dan Laptop Dengan Mudah Tanpa VPN
Tetapi tenang saja, untuk kamu yang tidak ingin mengakses Binance melalui aplikasi Binance. Kamu masih bisa menerapkan cara buka binance di PC yang akan kami bagikan disini. Selain itu, cara yang kami bagikan disini juga tidak membutuhkan VPN, sehingga akan menjamin keamanan akun Binance yang kamu miliki.
Cara Buka Binance di PC dengan Mengubah DNS Melalui Pengaturan Jaringan
Cara buka Binance di PC yang pertama akan kami jelaskan adalah dengan mengubah DNS, langkahnya adalah sebagai berikut :
Langkah 1 : Pertama kamu klik kanan di Jaringan Wifi atau LAN PC kamu gunakan dan kamu pilih Open Network & Internet Setting
Langkah 2 : Jika jendela Network sudah ditampilkan, kau lanjut dengan mengklik Change Adapter Options
Langkah 3 : Setelah itu muncul jaringan internet yang kamu gunakan, pada bagian Wi-Fi atau LAN yang kamu gunakan, kamu klik kanan dan pilih Properties
Langkah 4 : Lanjut dengan memilih Internet Protocol Version 4 (TCP/IPv4) dan kamu klik Properties
Langkah 5 : Selanjutnya kamu masuk ke Tab General dan kamu pilih Use the Following DNS Server Addresses
Langkah 6 : Di kolom Preferred DNS Server kamu isikan dengan angka 1.1.1.1, sedangkan pada bagian Alternate DNS Server kamu isikan dengan angka 1.0.0.1, setelah semua terisi lanjut klik OK
Setelah kamu membuat pengaturan DNS tersebut, sekarang kamu silahkan buka Browser dan kamu coba akses website Binance.com.
Cara Buka Binance di PC dengan Mengubah DNS Melalui Chrome
Jika cara mengubah DNS di atas kamu harus masuk ke pengaturan Jaringan di PC, langkah selanjutnya ini bisa dikatakan lebih praktis. Karena kamu cukup mengubah DNS di Google Chrome secara langsung untuk bisa mengakses website binance.com dengan mudah tanpa bantuan VPN.
Langkah-langkah mengubah DNS melalui Chrome untuk bisa membuka website binance adalah sebagai berikut :
Langkah 1 : Pertama kamu silahkan buka browser Chrome di PC
Langkah 2 : Setelah itu kamu pilih titik tiga yang ada di kanan atas browser Chrome untuk masuk ke Settings
Langkah 3 : Di Settings kamu silahkan memilih menu Privacy and Security
Langkah 4 : Lalu kamu lanjut untuk memilih Menu Security
Langkah 5 : Kemudian kamu tinggal scrool ke bawah, kemudian kamu akan menemukan menu Use Secure DNS, setelah itu kamu pilih With Cloudflare (1.1.1.1)
Langkah 6 : Kemudian kamu back, dan silahkan coba masuk ke website Binance.com
Cara Buka Binance di PC dengan Alamat Webiste Alternatif Binance.me
Pihak Binance tentunya tidak ingin kehilanggan pelanggan yang berasal dari Indonesia, sehingga mereka telah membuatkan website alternatif Binance.com yang tidak bisa diakses dari Indonesia. Dengan menggunakan website alternatif ini, kamu bisa mengakses semua fitur dan menu yang sama persis dengan yang ada di Binance.com.
Sebelumnya Binance telah memiliki website alternatif dengan alamat binance.cc, tetapi kemudian binance telah menonaktifkan alamat website alternatif tersebut. Dan yang terbaru untuk cara buka Binance di PC dengan website alternatif kamu bisa mengakses webiste Binance dengan alamat www.binance.me.
Dengan menggunakan link website alternatif binance tersebut, akan membuat kamu lebih aman mengakses webiste binance karena kamu tidak perlu menggunakan aplikasi VPN.
Dengan menggunakan alamat webiste binance terbaru binance.me, kamu bisa melakukan pendaftaran, login akun, melakukan deposit, memantau market, dan tentunya kamu bisa melakukan trading secara langsung.
.